berita bola

Pekan yang Buruk Bagi Bruno Fernandes: Dapat Dua Kartu Merah Beruntun dan MU Gagal Menang

adminmarket 

SEPUTAR OLAHRAGA – Bruno Fernandes sedang menjalani pekan yang buruk. Kapten Setan Merah itu mendapat kartu merah dalam dua laga beruntun.

Manchester United bertandang ke markas Porto pada matchday 2 Liga Europa 2024/2025, Jumat (4/10/2024) dini hari WIB. Bertanding di Estadio do Dragao, Setan Merah selamat dari kekalahan dan bermain imbang 3-3.

Manchester United sempat unggul dua gol dulu melalui Marcus Rashford dan Rasmus Hojlund. Porto kemudian bisa menyamakan kedudukan melalui Pepe dan Samuel Omorodion sebelum babak pertama usai.

Pada babak kedua, Porto bisa berbalik unggul. Samuel Omorodion kembali menjebol gawang Andre Onana.

Pada menit ke-81, Manchester United harus bermain dengan 10 orang karena Bruno Fernandes mendapat kartu merah. Beruntung, Harry Maguire bisa menyamakan kedudukan di masa injury time.

Berkat hasil ini, Manchester United belum mampu meraih kemenangan di League Phase Liga Europa musim ini. Mereka berada di posisi ke-21 dengan koleksi dua poin.

Kartu Merah Kedua Bruno Fernandes

Di menit 81, Bruno Fernandes mengangkat kaki terlalu tinggi saat berduel dengan Nehuen Perez di dalam kotak penalti Porto. Kakinya mengenai kepala Perez.

Wasit menghadiahkan kartu kuning kedua kepada Fernandes sehingga menjadi kartu merah. Alhasil Fernandes harus keluar lapangan lebih cepat.

Ini menjadi kartu merah kedua secara beruntun bagi Fernandes. Sebelumnya, ia mendapat kartu merah saat Manchester United kalah 0-3 dari Tottenham di Premier League.

Wasit Sudah Tepat

Mantan kiper Timnas Inggris Paul Robinson mengomentari kartu merah yang didapat Fernandes. Menurutnya, wasit sudah mengambil keputusan tepat dengan mengusir Fernandes.

“Bruno Fernandes menempatkan dirinya dalam posisi itu,” kata Robinson kepada BBC Radio 5 Live.

Dari sudut pandang pemain, ia akan mengatakan bahwa ia memusatkan perhatiannya pada bola – bola itu tidak setinggi bahu, melainkan setinggi kepala.

“Anda tidak dapat melakukan itu karena membahayakan lawan. Wasit telah mengambil keputusan yang tepat, tetapi Bruno Fernandes seharusnya berpengalaman.”

Recommended Posts

Rizky Ridho
berita bola

Rizky Ridho Ulang Tahun ke-23: Bibit Persebaya, Kapten Persija, Andalan Timnas Indonesia!

SEPUTAR OLAHRAGA – Rizky Ridho, salah satu bek tengah paling berbakat di Timnas Indonesia, baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-23 pada 21 November 2024. Pemain kelahiran Surabaya ini telah mencatatkan perjalanan karier yang impresif, baik di level klub maupun tim nasional, sejak usia muda. Dengan potensi besar yang dimilikinya, Ridho menjadi salah satu pilar penting […]

adminmarket 
berita bola

Robert Lewandowski Ungkap Rencana Pensiun, Barcelona Mulai Cari Pengganti?!

BERITA BOLA – Robert Lewandowski, striker andalan Barcelona, berbicara secara terbuka tentang rencana pensiunnya meskipun saat ini masih tampil impresif di La Liga. Dengan kontrak yang mengikatnya di Camp Nou hingga 2026, Lewandowski memberi petunjuk bahwa kariernya bisa berlanjut beberapa tahun lagi sebelum ia benar-benar gantung sepatu. Sejak bergabung dari Bayern Munchen pada 2022, pemain asal […]

adminmarket 

Leave A Comment