berita bola

Manchester United Enggak Mau Rekrut Dani Olmo Nih?

adminmarket 

centerjobz.com – Louis Saha ingin melihat Dani Olmo bermain di Manchester United. Saha percaya kalau Olmo sangat cocok bermain untuk mantan klubnya Setan Merah.

Olmo menjadi buah bibir di Euro 2024. Ia tampil bagus dan membawa Spanyol menjadi juara di turnamen antar negara Eropa tersebut.

Olmo saat ini bermain untuk RB Leipzig. Gelandang berusia 26 tahun tersebut mencatatkan delapan gol dan lima assist dari 25 penampilan pada musim lalu.

Belakangan ini, Olmo dikaitkan dengan sejumlah klub papan atas Eropa. Mantan pemain Dinamo Zagreb tersebut bisa saja pindah klub pada musim panas ini.

Olmo Cocok Buat MU

Saha menginginkan Manchester United untuk ikut mengejar Olmo. Ia yakin Olmo akan jadi rekrutan bagus untuk Setan Merah.

“Saya ingin melihat Dani Olmo di Manchester United. Ia memiliki begitu banyak energi dan sangat sibuk. Ya, ia sangat kreatif tetapi juga pemberani,” kata Saha kepada Paddy Power.

“Ia selalu mencoba hal-hal baru dan sangat sulit untuk menjaga seseorang seperti dia. Ketika Anda memiliki mobilitasnya, seperti yang sudah dilakukan Bruno Fernandes, ya Tuhan, akan sangat sulit bagi lawan untuk menahan para pemain itu.

“Manchester United pasti akan menjadi tim yang bagus untuknya karena ia adalah apa yang mereka butuhkan. Saya benar-benar terkesan dengan penampilannya di Euro 2024 dan apa yang ia lakukan untuk Spanyol setelah cedera Pedri sungguh luar biasa.

“Jadi, jika ada tim di Premier League yang cocok untuknya, saya akan mengatakan Manchester United sepanjang hari.”

Recommended Posts

berita bola

Mau Ederson, Manchester United Harus Setor Uang Segini ke Atalanta

BERITA BOLA – Ada kabar baik datang bagi Manchester United. Gelandang incaran mereka, Ederson bakal dijual Atalanta di tahun 2025. Manchester United saat ini sudah memasuki era baru. Mereka kini dipimpin oleh Ruben Amorim selaku juru taktik mereka. Amorim sendiri dikabarkan sudah melakukan evaluasi di skuad Manchester United. Ia menilai ada beberapa posisi yang perlu diperkuat oleh Setan Merah, […]

adminmarket 
berita bola

Puasa Kemenangan Masih Berlanjut, Pep Guardiola Ajak Manchester City Bersikap Realistis

BERITA BOLA – Josep Guardiola ingin mengulang dan memulai kembali dari nol setelah Manchester City mengalami kekalahan atas Liverpool. Dan ia meminta pasukannya untuk cepat berbenah. Man City lagi-lagi takluk pada laga pekan ke-13 Premier League 2024/25. Bertandang ke markas Liverpool, Anfield, Minggu (1/12/2024) malam WIB, mereka kalah dengan skor 0-2. Cody Gakpo dan Mohamed Salah mencetak gol untuk The Reds […]

adminmarket 

Leave A Comment